Perfect Money: Jasa Pengiriman & Pertukaran Uang

jasa perfect money
jasa perfect money

Apakah Perfect Money sudah sangat populer di Indonesia? Dibayarin.iD meyakini demikian. Karena pasalnya di setiap halaman situs mereka, jika Anda pengunjung yang datang dari negara Indonesia, maka sistem situs akan tersedia dalam bahasa kita. Ditambah lagi terkait jasa Perfect Money sudah sangat banyak di Indonesia. Contohnya seperti pengiriman uang dan pembayaran.

Alasan lain mengapa banyak warga Indonesia yang telah mempercayakan Perfect Money sebagai alat transaksi keuangan mereka adalah karena platform ini dibangun sangat sempurna. Generasi terbaru dari sistem transaksi di internet dengan penggunaan sistem P2P dan B2B.

Perfect Money

Perfect Money berdiri sejak tahun 2007. Hal yang menjadi dasar pengembangan platform ini adalah karena permintaan dari masyarakat akan sebuah sarana transaksi keuangan yang lebih canggih. Untuk itu, sekelompok pengacara bersertifikat, ahli keuangan, dan programmer mengembangkan Perfect money pada tahun 2007.

Kantor pusat Perfect Money berada di Unit 1213, 12/F, Wing On Plaza, 62 Mody Road, Tsim Sha Tsui East, Kowloon, Hong Kong. Banyak pengamat keuangan berpendapat pengoprasian transaksi di Perfect Money sangat nyaman dan aman untuk pengguna, ini dapat dilihat dari penunjang komponen yang ada di situs ini. Mulai dari pengecekan identitas, autentikasi, perlindungan kode kartu, pemberian laporan keuangan (akunting), penyimpanan mata uang kripto, dan masih banyak lagi.

Sementara itu sistem pengguna yang berlaku di Perfect Money di bagi menjadi 3 (tiga) sistem keanggotan:

  1. Normal: Untuk pengguna terdaftar di Perfect Money tanpa mengenal batasan. Maksudnya adalah pendaftaran yang Anda lakukan sudah terverifikasi melalui email.
  2. Premium: Jika Anda adalah pengguna aktif selama kurun waktu satu tahun, Anda dapat menghubungi pihak Customer Service untuk melakukan peningkatan keanggotaan menjadi Premium, tentu saja dengan keunggulan fitur yang lebih menarik untuk bisnis Anda.
  3. Partner: Khusus untuk predikat pengguna partner hanya diberikan kepada rekan bisnis Perfect Money yang telah bekerja sama dan membuat perjanjian tertulis. Jika Anda terdaftar sebagai partner, Anda berhak mendapatkan fasilitas keuangan B2B.

Fasilitas Keuangan Perfect Money

Tentu saja hal ini yang menjadi alasan banyak orang memilih Perfect Money selain alasan keamanan adalah tersedianya beberapa fasilitas unggulan. Tidak tanggung-tanggung, beberapa kebutuhan keuangan populer saat ini tersedia dalam layanan Perfect Money. Contohnya:

* Mengirim Uang atau e-Metall

Perfect Money menyediakan menu pengiriman uang dalam bentuk USD, EURO, dan GOLD. Batasan pengiriman uang yang berlaku di sistem mereka minimal transfer 0,01 dolar. Berlaku yang sama untuk mata uang Euro. Sementara untuk pengiriman emas sendiri setara dengan 10 USD.

* Pertukaran Mata Uang

Ada setidaknya 6 (enam) sistem penukaran mata uang yang tersedia di layanan Perfect Money. Mulai dari EUR ke USD, EUR ke Gold Troy oz, USD ke EUR, USD ke Gold Troy oz, Gold Troy oz ke EUR. Bahkan disini tersedia penukaran mata uang kripto Bitcoin ke EUR, BTC to USD. Anda dapat melihat harga pasar dunia sebelum memulai transaksi melalui dana di rekening Anda. Grafik nilai tukar ini tersedia secara real time, 1 hari terakhir, 7 hari terakhir, hingga 1 bulan dan 1 tahun terakhir.

* Penarikan Dana

Layaknya e-wallet lain seperti Neteller, Skrill, atau bahkan PayPal. Perfect Money juga menyediakan fasilitas penarikan dana untuk pengguna mereka. Hanya saja yang berbeda dari Perfect Money adalah penarikan dana ke sejumlah alat transfer dana, contohnya ke Bank, Penarikan Tunai, e-Voucher, melalui alamat Bitcoin, hingga penarikan ke Kredit.

Cara Membuat Akun di Perfect Money

Pembuatan akun di Perfect Money sangatlah sederhana, hanya saja proses verifikasi identitas termasuk alamat identitas pengguna yang sangat rumit. Anda diminta untuk menyediakan bukti pembayaran tagihan listrik yang di dalamnya memuat alamat tinggal Anda. Sesuai dengan data yang Anda daftarkan di Perfect Money. Tahapan verifikasi ini memiliki 3 (tiga) tahap, diantaranya:

  1. Validasi Nama
  2. Keabsahan Alamat
  3. Keabsahan Telepon

Dibutuhkan setidaknya 14 hari kerja untuk memproses validasi ini menurut pengalaman kami. Itu jika semua berjalan dengan lancar tanpa ada kendala pada saat mengirim data. Jadi, pastikan file yang Anda kirim sudah memenuhi kriteria, misalnya ukuran file tidak lebih dari 1,5 MB. Agar proses lebih cepat disetujui, kami menyarankan Anda untuk memverifikasi nama menggunakan SIM.

Sementara untuk melakukan proses registrasi sendiri, Anda dapat mengikut petunjuk berikut ini:

  • Kunjungi alamat www.perfectmoney.com
  • Beralih ke menu Daftar
  • Isi setiap kolom yang ada di form pendaftaran, terutama yang berlabel bintang
  • Centang pada “Saya setuju pada syarat dan ketentuan”
  • Cek email untuk mendaftar, dan silahkan konfirmasi pendaftaran Anda denga mengklik link tautan
  • Setelahnya lakukan verifikasi nama, keabsahan alamat, dan telepon

Sampai pada tahap ini Anda sudah memiliki akun di Perfect Money. Selanjutnya silahkan lakukan aktivitas yang Anda ingin lakukan di Perfect Money. Jika mengalami kendala atau kesulitan yang sangat membingungkan Anda, kami bersedia dan dengan senang hati membantu Anda. Silahkan hubungi kontak yang tertera di halaman ini.

Website |  + posts

Kami adalah Startup Jasa Pembayaran Online di Indonesia yang Berdiri Sejak Tahun 2019. Kami Melayani Pembayaran dengan Kartu Kredit, PayPal, Skrill, Bitcoin, dan Alt Crypto.

2 komentar untuk “Perfect Money: Jasa Pengiriman & Pertukaran Uang”

  1. Mohon informasi :
    1. Apakah untuk mengaktifkan atau akun terverifikasi harus melakukan deposit seperti pada paypal ?
    2. Jika harus deposit, berapa besar nilai depositnya ?
    3. Berapa batasan maksimal nilai transfer ke rekening Bank di Indonesia ?
    4. Apakah nilai transfer ke Indonesia dalam bentuk US$ atau nilai mata uang diluar Rupiah jika rekening di Bank dalam bentuk US$ ?
    Terimakasih sebelumnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *