Dewasa ini di tengah kecanggihan teknologi dan dunia ekonomi yang telah masuk pada tingkat 4.0 ikut serta meningkatkan jumlah netizen tanah air yang berbelanja secara online untuk produk fisik dan digital di situs-situs perdagangan internasional. Ini artinya masyarakat Indonesia tidak lantas tertinggal dengan negara lain.
Walaupun terdapat banyak kendala yang harus dihadapi oleh buyer-buyer tanah air, seperti proses pembayaran, pengiriman barang ke indonesia, dan lain-lain, tampaknya ini tidak menjadi permasalahan berarti untuk pembeli yang datang dari Indonesia, karena selalu saja ada solusi untuk mengatasi permasalahan itu semua. Seperti muncul-nya jasa-jasa seperti kami.
Mata Uang Kripto
Yang terbaru dari metode pembayaran yang diberlakukan oleh pedagang internasional adalah dengan meminta pembeli membayar dengan mata uang kripto. Apakah Anda sudah mengenal Kripto ? atau Bitcoin yang merupakan pionir mata uang kripto itu sendiri? Jika belum, kami akan sedikit memberikan ulasannya pada Anda di bawah ini …
Mata uang kripto adalah sebuah mata uang decentralized, artinya tidak terikat oleh lembaga keuangan negara atau bahkan suatu negara. Kemunculan mata uang ditandai dengan kehadiran Bitcoin sebagai pelopor mata uang kripto pertama pada tahun 2010. Penemu dari Bitcoin itu sendiri sejatinya masih simpang siur, kabar yang berkembang bahwa pencipta Bitcoin ada sosok Satoshi Nakamoto.
Setelah Bitcoin, semakin banyak mata uang kripto jenis lainnya yang beredar di pasaran exchanger dan telah memiliki komunitas tersendiri, dimana komunitas ini secara aktif memanfaatkan mata uang kripto tersebut sebagai alat tukar, atau mata uang pengganti.
Mata uang kripto akhirnya mulai diterima oleh banyak pedagang online sebagai mata uang pembayaran berkat kecanggihan dan pasar mata uang kripto itu sendiri. Contohnya saja perusahaan Tesla milik Elon Musk yang pernah menerima Bitcoin sebagai mata uang pembayaran di perusahan teknologi tersebut.
Apa itu CoinPayment atau CoinPayment.Net ?
Inilah yang kami sebut sebagai exchanger di atas. CoinPayment adalah sebuah sarana untuk menyimpan, melakukan jual beli, dan transfer mata uang kripto antar pengguna lain. Tentu saja selain CoinPayment ada sarana sejenis yang kami sebut exchanger yang juga tidak kalah populer, misalnya CoinBase. Tapi saat ini kami hanya ingin fokus memberikan ulasan tentang CoinPayment saja, di lain kesempatan kami akan coba mereview CoinBase untuk Anda.
Jika Anda adalah seorang pedagang internasional, mulailah berpikir untuk membuat akun di CoinPayment, dengan begitu Anda dapat menerima pembayaran dari pembeli Anda yang datang dari berbagai negara. Keistimewaan mata uang kripto terdapat di bagian ini, dan masih banyak lagi tentunya, Anda dapat melakukan pembayaran ke luar negeri tanpa proses yang panjang dan menghabiskan banyak biaya administrasi perbankan seperti yang selama ini terjadi. Cukup berikan alamat wallet Anda di CoinPayment ke pembeli, dan minta ia mengirim sejumlah mata uang kripto yang sudah disepakati terkait dengan harga pembeli. Seketika proses jual beli akan segera terselesaikan. Anda dapat melihat pada contoh gambar yang kami berikan di bagian atas postingan ini.
Apakah Anda Butuh Bantuan Pembayaran di CoinPayment ?
Tidak semua masyarakat tanah air sudah mengenal mata uang kripto, karena mata uang ini terbilang baru saja mulai dikenal oleh masyarakat dunia, bahkan di beberapa negara pembayaran dengan mata uang kripto masih ilegal.
Jika Anda membutuhkan jasa pembayaran kripto di CoinPayment, Anda dapat menghubungi kami untuk menyelesaikan pembayaran Anda. Cukup berikan kami link pembayaran yang mengarah ke CoinPayment, disana nanti akan terdapat alamat wallet dari pedagang Anda, besaran mata uang kripto yang harus dibayarkan, dan waktu pemprosesan transaksi. Silakan hubungi kami melalui kontak Whatsapp di bawah ini:
Sekadar saran, untuk menghemat biaya Anda dalam melakukan pembayaran kripto di CoinPayment, harap pilih mata uang kripto yang masih murah dan tersedia, misalnya saja Bictoin Cash, USDT, Litecoin dan Tron. Karena biaya gas yang dikeluarkan untuk melakukan transfer mata uang kripto yang kami sebutkan di atas masih terbilang murah, sangat jauh berbeda dengan biaya gas Bitcoin atau Ethereum.
Untuk kemudahan dan penjelasan lebih lengkap, silakan langsung kontak kami, admin yang bertugas akan dengan segera membantu Anda, memberikan solusi terbaik untuk menghemat pengeluaran Anda.